Berapa tinggi anak 2 tahun? Pertumbuhan anak dapat dipantau dari tinggi badannya. Untuk memastikan anak berkembang dengan baik, orang tua harus mengetahui berapa ukuran tinggi yang ideal untuk anak sesuai usianya.
Selain itu, orang tua juga harus mengetahui cara memaksimalkan perkembangan anak agar dapat membantu perkembangannya secara optimal. Selain berat badan, tinggi badan anak juga menjadi ukuran status gizi dan tingkat pertumbuhan.
Tinggi Badan Anak yang Ideal Menurut Usia
Tinggi badan ideal adalah rentang panjang tubuh normal berdasarkan usia dan jenis kelamin. Idealnya pertambahan panjang badan dari lahir sampai 1 tahun sekitar 25 cm, dari 1 tahun sampai 2 tahun sekitar 13 cm dan dari 2 tahun sampai 3 tahun sekitar 9 cm.
Pada masa ini, dari usia 4 tahun hingga pubertas, tinggi badan anak akan bertambah sekitar 5 cm per tahun. Berdasarkan standar Kementerian Kesehatan Republik Indonesia dengan mengacu pada World Health Organization (WHO), ukuran ideal anak dibedakan berdasarkan usia dan jenis kelamin.
Tinggi badan yang ideal untuk anak laki-laki berdasarkan usianya adalah:
- Usia 1 tahun: 72 – 78 cm
- Usia 2 tahun: 82 – 92 cm
- Usia 3 tahun: 83 – 95 cm
- Usia 4 tahun: 84 – 97 cm
- Usia 5 tahun: 85 – 98 cm
Sedangkan tinggi badan ideal untuk anak perempuan berdasarkan usianya adalah:
- Usia 1 tahun: 70 – 78 cm
- Usia 2 tahun: 80 – 92 cm
- Usia 3 tahun: 82 – 95 cm
- Usia 4 tahun: 83 – 96 cm
- Usia 5 tahun: 84 – 97 cm
Cara Mengoptimalkan Pertumbuhan Anak
1. Berikan makanan bergizi
Penuhi kebutuhan nutrisi anak Anda dengan menerapkan pola makan yang sehat. Beri anak Anda berbagai nutrisi, terutama makanan yang kaya protein, vitamin dan mineral seperti kalsium dan zat besi. Nutrisi tersebut dapat diperoleh antara lain dari ikan, daging, kacang-kacangan, sayuran, dan buah-buahan. Anak juga bisa diberikan vitamin tambahan jika dianggap perlu.
2. Pastikan anak cukup tidur dan rutin berolahraga
Memperkenalkan anak dengan kebiasaan tidur yang cukup dan rutin berolahraga dapat mengoptimalkan perkembangan tubuhnya, karena tidur yang cukup dan olahraga akan meningkatkan produksi hormon pertumbuhan. Ada beberapa jenis olahraga yang dianggap ampuh untuk menambah ukuran tubuh, meski belum terbukti secara ilmiah. Diantaranya adalah renang, basket dan lompat tali.
3. Berikan susu
Selain makanan bergizi, tambahkan susu ke dalam menu harian anak Anda. Pilihlah susu yang mengandung nutrisi yang dibutuhkan untuk pertumbuhan, yaitu protein (asam amino), lemak, kalsium, magnesium, seng, vitamin A, dan vitamin D. Produk susu tambahan yang baik adalah yang mengandung protein berkualitas seperti asam amino esensial yang didapat dari sumber protein susu sapi, protein whey dan protein kedelai (soya).
Nutrisi yang berbeda ini dibutuhkan untuk pertumbuhan anak, juga untuk menjaga kesehatan tulang. Nutren Junior mungkin bisa menjadi pilihan para ibu yang ingin si kecil tumbuh sehat dan mendapatkan nutrisi yang dibutuhkannya. Memahami tinggi anak 2 tahun hingga ia dewasa tentu juga akan membantu orang tua memahami kondisi pada anak.